Nama danau ini adalah Danau Hillier, di Australia, tepatnya di Middle Island, Australia Barat. danau yang dapat memanjakan mata siapapun yang melihatnya karena warna airnya yang merah muda. Berkat keindahan dan keunikannya itu, danau ini sekarang menjadi objek wisata alam yang dituju oleh para turis yang berkunjung ke Australia. Di sekeliling danau ini juga masih ada hutan-hutan dengan dedaunan hijau yang segar. Danau ini tampak sangat cantik jika anda melihatnya saat melintas dengan pesawat terbang.
Danau Hillier ini mungkin satu-satunya danau dengan air berwarna merah muda di dunia yang terbentuk secara alami. Sebagai danau yang terbentuk secara alami, diperkirakan warna merah muda Danau Hillier terjadi karena ada bakteri halofilik merah dan kerak garam. Warna merah ini bukan pantulan atau warna dasar danau. Jika Anda mengambil airnya, maka air itu berwarna merah muda, mirip warna sirup.
Awal mula ditemukannya danau ini adalah oleh seorang navigator dan hydrographer asal inggris yang bernama Matthew Flinder. Ketika itu pada tahun 1802, ia melakukan pendakian ke puncak tertinggi Middle Island dalam rangka mengamati perairan sekitar. Sesampainya di puncak Middle Island atau yang sekarang dikenal puncak Flinder, di sanalah ia akhirnya menemukan adanya danau Hillier. Karena letaknya sendiri yang berada di tengah hutan belantara, jadi danau Hillier hanya bisa dilihat secara keseluruhan melalui udara, atau bisa juga menjelajahi kepulauannya langsung dengan berlayar dari Esperance, sekalian melihat pemandangan satwa-satwa liarnya di kawasan Recherche Archipelago.
well, tertarik untuk berkunjung?
sumber : http://wisata.kompasiana.com/jalan-jalan/2014/10/04/keindahan-danau-pink-678405.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar